Dalam rangka mendukung pelaksanaan Uji kompetensi kenaikan jenjang jabatan fungsional pengawas sekolah,Direktorat jenderal guru dan tenaga kependidikan melalui direktorat kepala sekolah,pengawas sekolah, dan tenaga kependidikan akan menyelenggarakan kegiatan pembekalan asesor penilai uji kompetensi kenaikan jenjang pengawas sekolah jenjang Madya ke utama.
Kegiatan pembekalan asesor penilai uji kompetensi kenaikan jenjang pengawas sekolah dilaksanakan pada hari rabu s,d jumat , 17 s.d 19 april 2024 di hotel horison ciledug dengan jumlah peserta sebanyak 90 peserta undangan.
Adapun tujuan UKKJ ini adalah mengukur dan menilai kompetensi manajerial, teknis dan sosial kultural yang dimiliki oleh JF guru dan pengawas sekolah yang akan naik jenjang satu tingkat lebih tinggi , untuk menentukan kelayakan JF guru dan pengawas sekolah untuk naik ke jenjang satu tingkat lebih tinggi, untuk pengembangan karier pemangku JF guru dan pengawas sekolah dalam melaksanakan tugas dan fungsi jabatan yang berpusat pada peserta didik.
Semoga dengan mengikuti kegiatan pembekalan asesor penilai iji kompetensi kenaikan jenjang pengawas sekolah jenjang madya ke utama bapak Dindin Rosydin,M.Pd dapat menjadi kepala sekolah yang berkualitas.