Persiapan Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) dalam Jabatan tahun 2022, Direktorat Pendidikan Profesi Guru, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan melaksanakan kegiatan Penyegaran Dosen dan Guru Pamong PPG dalam Jabatan Kategori I Tahun 2022. Bapak Dindin Rosyidin, M.Pd. selaku kepala sekolah SD Lab School FIP UMJ mengikuti kegiatan tersebut selama tiga hari, sebagai salah satu dosen pamong PPG untuk.
Kegiatan penyegaran dosen dan guru pamong PPG dalam jabatan ketegori 1 tahun 2022 dilaksanakan pada tanggal hari 27 s.d. 29 Juni 2022 di Hotel Discovery Ancol Jl. Lodan Timur No.7, Ancol, Kec. Pademangan, Kota Jakarta Utara, DKI Jakarta. Adapun tujuan penyelenggaraan PPG yaitu tenaga pendidik mampu untuk melakukan penelitian dan mengembangkan profesionalitas dalam berkelanjutan, dengan mengikuti PPG, akan menghasilkan calon guru yang mempunyai kompetensi dalam merencanakan, melaksanakan, dan menilai sebuah pembelajaran, menindaklanjuti hasil penilaian melalui pembimbingan dan pelatihan peserta didik.
Dengan adanya penyegaran dosen dan guru pamong PPG dalam jabatan kategori 1 tahun 2022 dapat membentuk semangat baru untuk membimbing dan mendidik para peserta PPG agar menjadi guru yang professional sesuai dengan standar nasional dan menciptakan guru-guru yang berkualitas untuk siap mendidik dan mengajar seluruh anak Indonesia.