Lab School FIP UMJ Gelar Lomba-lomba antar TK

Persari SD Lab School FIP UMJ: Belajar dan Bermain di Alam Terbuka
September 18, 2019
Performance dan Puncak Tema: Ajang Unjuk Bakat dan Kreativitas
November 28, 2019
Show all

Lab School FIP UMJ Gelar Lomba-lomba antar TK

Lab School FIP UMJ untuk yang ke empat kalinya menyelenggarakan Compettition and Performance Festival (CPF). Kali ini Lab School mengadakan lomba untuk usia pra TK, TK dan SD. Lomba pra TK berupa memindahkan bola, untuk usia TK lomba yang dipertandingkan antara lain menari, hafalan surat pendek, melempar bola dan mewarnai. Adapun untuk usia SD, lomba yang diadakan adalah futsal.

Kegiatan CPF dilaksanakan pada hari Sabtu, 2 November 2019 bertempat di gedung A dan B Lab School FIP UMJ. Tidak kurang dari 300 peserta dari berbagai sekolah mengikuti kegiatan tersebut. Pada saat yang sama pendaftaran Penerimaan Peserta Didiki Baru (PPDB) tahun ajaran 2020-2021 resmi dibuka. Di hari pertama PPDB, SD Lab School FIP UMJ mendapat 41 calon peserta didik, TK 4 calon peserta didik dan SMP 1 calon peserta didik.

Pada acara pembukaan, Kepala SD Lab School FIP UMJ Dindin Rosyidin, M.Pd menegaskan bahwa Lab School FIP UMJ berkomitmen menjadi sekolah karakter yang berbasis Alquran melalui metode Qiroati. Outputnya lulusan Lab School FIP UMJ di samping memiliki karakter yang baik, juga memiliki kompetensi membaca Al-Quran sesuai kaidah-kaidah tajwid dan makhorijul hurup.
Setelah perlombaan dilakanakan, di hari yang sama pemenang dari tiap-tiap lomba diumumkan. Adapun pembagian hadiah dilaksanakan pada kegiatan Performance dan Puncak Tema pada Sabtu, 9 November 2019 di Aula SLB Lebak Bulus.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.