Kehebohan Market Day Kelas 1.2, Kelas 2.1 & Kelas 2.3

GURU KB TK SD LAB SCHOOL FIP UMJ IKUTI PELATIHAN
January 15, 2018
labschool-fipumj-tk-labschool-sd-labschool
Informasi Hasil Observasi SMP
January 22, 2018
Show all

Kehebohan Market Day Kelas 1.2, Kelas 2.1 & Kelas 2.3

Selasa 16 Januari 2018 adalah hari kedua dalam pelaksanaan kegiatan market day di Sd Labschool FIP UMJ dan sebagai kelas yang bertugas hari itu yakni  kelas 1.2 , kelas 2.1 dan kelas 2.3. Walaupun sudah hari kedua  hal tersebut tidak menyurutkan semangat siswa Sd Labschool FIP UMJ tidak pernah berhenti para siswa sibuk menghiasi stand mereka masing-masing untuk persiapan market day hari kedua .

Aneka makanan disajikan dalam acara market day hari ke 2  ini sama seperti hari sebelumnya yaitu  mengambil tema masakan tradisional. Seperti stand kelas 1.2  yang menyajikan aneka jajanan seperti es jeruk, donat, dan telur gulung. Untuk kelas 2.1 mereka menyajikan aneka makanan seperti jus melon , bakwan telor. Sementara dikelas 2.3 menyajikan es melon , siomay dan pisang coklat. Dari aneka makanan tersebut berkisar harga Rp 3.000 – Rp5.000 per makanan.

Menjelang jam istirahat pertama acara market day semakin meriah. Sejumlah siswa mulai berkeliling menjajakan uangnya untuk membeli aneka jajanan yang tersedia di stand kelas yang sedang bertugas hari itu. Manfaat dari kegiatan ini pada umumnya,yaitu agar anak-anak mampu mengasah kemampuan matematikanya dalam hal seperti  menghitung sendiri transaksi jual beli dan cara bagaimana menjadi enterpreuner cilik yang dapat  melatih kemandirian, kepercayaan diri dalam bersaing sesama murid yang lainnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.